- Back to Home »
- Seiyu Girl Biografi , Seiyu Info »
- Ibuki Kido
Monday, May 8, 2017
[Seiyuu Corner]
Nyanpasu... Setelah bersemedi selama beberapa bulan, akhirnya kembali menyempatkan diri untuk menulis kembali wuehehehe.., atas pesanan sahabat saya Nerzya Hensei yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai seiyuu baru ini, Ibuki Kido.
Profil:
Nama : Ibuki Kido
Tanggal Lahir : 14 November 1997
Tempat Lahir : Aomori, Jepang
Gol. Darah : A
Tinggi Badan : 156 cm
Hobi : Menonton anime
Agensi : HoriPro
Biografi Ibuki Kido
Kalau dilihat dari umurnya, sudah jelas Kido'san merupakan pendatang baru di dunia voice acting, ceritanya masih adek-adek hohoho. Memulai awal karirnya pada tahun 2012 di anime Amagami SS dengan peran kecil sebagai salah satu eksekutif komite sekolah dan peran kecil lainnya yang sempat diperankannya pada anime Kono Naka ni Hitori, Imouto ga Iru!. Pasti banyak yang belum menyadarinya kan?!,termasuk saya (,, ・∀・)ノ゛
Kido'san mulai dikenal melalui perannya sebagai Akiko Himenokouji dalam anime Oniichan Dakedo Ai sae Areba Kankeinai yo ne!. Imouto agresif yang sering tertawa dengan cara lucu "Guhehehe". Entah kenapa ia sangat menyukai kakaknya (ΦωΦ). Sempat juga ia mengisi peran pendukung di anime idol Aikatsu!. Walau terbilang baru namun dengan cepat bisa mengisi peran-peran yang terbilang penting di awal karirnya.
Berlanjut ke tahun 2013, Kido'san mendapatkan 1 peran utama sebagai Natsuki Ando (Kitakubu Katsudo Kiroku) anime komedi dengan setting klub sekolah dan 4 peran pendukung lainnya terbilang cukup menarik untuk disimak sebagai contoh Chinami Oka (Golden Time), & Kasumi Shinomiya (GJ Club). Dapat dikatakan titik tolak meningkatnya popularitas kido'san ada pada tahun 2013. yah bisa dilihat dengan kemampuan voice acting yang mulai terasah dengan cukup baik.
Dengan umur yang terbilang masih muda, karir seiyuu Kido'san cukup mengagetkan hanya berselang 2 tahun, ia berhasil mendapatkan 4 perang utama dan beberapa peran pendukung lainnya yang cukup populer. Tahun yang sibuk tentunya. Menilai dan melihat kemampuannya saya rasa Kido'san memang menjadi salah satu pilihan terbaik musim ini. ia mampu menempatkan diri dengan karateristik suara karakter imouto, oneesan, tsundere, energic type dan karakter yang agak kalem juga dapat diperankannya dengan baik. 2 jempol deh buat Kido'san ヾ(☆▽☆)
Tahukah kalian, ternyata ia senang menulis di blog!, yang ingin tahu banyak apa yang sedang ia kerjakan dan rasakan silahkan kunjungi halaman blognya http://ameblo.jp/kido-ibuki/ tapi sebelum itu kayaknya perlu kursus bahasa jepang dulu deh (≧∇≦)/. Kido'san seorang yang mandiri, periang dan percaya diri. Demi perkerjaan sebagai seiyuu ia rela tinggal sendiri, wah wah.. padahal umurnya baru belasan. (Tinggal di rumah saya saja :3). Karena pekerjaannya terkadang ia tidak masuk sekolah akibatnya ia banyak ketinggalan pelajaran. Kido'san tidak terlalu pandai dalam hal belajar, ia sering meminta saran bagaimana cara belajar yang paling efektif dari teman-temannya. (Ganbate Kudasaiii).
Bicara soal keterampilan menyanyi, pasti semua sudah tahu. hampir semua seiyuu itu pandai dan hebat soal yang satu ini. mungkin syarat menjadi seorang seiyuu harus bisa kali yah?!. Mendapat peran sebagai Yabuki Kana (The Idolm@ster Movie) membuatnya merasa senang terlebih lagi melihat pernak pernik karakter yang diperankannya diproduksi. Jadi Semakin penasaran bagaimana movienya nanti.
Pada bulan Juni kemarin, lebih tepatnya pada event Super Anisong Ichiban!!! yang dipersembahkan oleh HoriPro , di Akasaka Blitz, Tokyo. Ibuki Kido dan Erii Yamazaki membentuk Unit bernama "every♡ing!." Nantikan saja debut mereka di Fall 2014. (*✧×✧*) .
Sambil menunggu nikmati saja suara manis dari AniSong yang pernah dinyanyikannya seperti Tema lagu Kanojo ga Flag wo Oraretara, Kenzen Robo Daimidaler, Kitakubu Katsudou Kiroku, Meshimase Lodoss-tou Senki: Sorette Oishii no?, Onii-chan Dakedo Ai Sae Areba Kankeinai yo ne!, Pupa, dan tembang apik dari anime Seirei Tsukai no Blade Dance ... \(>o<)ノ(Fetish mode on)
Sebelum mengakhiri perjumpaan kali ini, mari kita lihat video Kido'san yang lagi pemanasan atau lagi melakukan ritual tarian pemanggil hujan kali, tapi kawaii juga ... (*≧▽≦)ノシ))
Dengan banyaknya peran yang didapatnya pada tahun ini, tidak menutup kemungkinan bisa mendapatkan penghargaan sebagai Rookie Seiyuu terbaik nih. Berharap saja deh (ノ^∇^) . hmm sampai di sini saja dulu, nanti dilanjutkan di lain kesempatan... sankyuu sudah membaca sampai akhir \(^∀^)メ(^∀^)
Sumber tambahan referensi:
hashihime
crunchyroll
animenewsnetwork
wikipedia
myanimelist
Penyusun : http://irulmikuo.blogspot.com/