Friday, March 28, 2014

[All about Genre]
-Genre Psikologis-

Mencoba membahas lebih lanjut mengenai genre "Psikologi" yang sering kita temui di beberapa serial anime yang kita tonton, semoga bermanfaat ^_^


Psikologi berasal dari kata dalam bahasa Yunani Psychology yang merupakan gabungan dan kata psyche dan logos. Psyche berarti jiwa dan logos berarti ilmu. Secara harafiah psikologi diartikan sebagal ilmu jiwa. nah berarti dalam pembahasan genrenya, lebih ditekankan pada psikologi atau mental main character sendiri. untuk lebih jelasnya bagaimana mengetahui sebuah serial dimasukan dalam genre psikologis.


- Penonton atau pembaca diajak untuk mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi..
- Biasanya cerita rumit, dan hanya menunjukan beberapa keping informasi boleh dibilang sangat sedikit, sehingga penonton atau pembaca menjadi bingung.
- Menggambarkan bagaimana kondisi mental psikologi tokoh utama (main character)
- Penekanan pada motif main character di tunjukan dengan berbagai permasalahan yang timbul akibat adanya tindakan internal yang merembes pada tindakan eksternal dengan kata lain ada semacam feedback dari apa yang dikerjakan MC.


Pembahasan genre psikologi berdasarkan forum MAL, yang lebih menggambarkan pada salah satu contoh serial genre tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut:

Psychologi: apabila 2 karakter atau lebih saling mempengaruhi pemikiran satu sama lain dg mind games dan saling menipu demi menjatuhkan mental lawannya.

atau

ditujukan utk merubah psikologi seseorang dan membuang jauh2 pemikirannya terhadap sesuatu, minimal membuat si penonton membuat pertanyaan moral yg retoris. contoh death note

atau demi memuaskan penonton yang menjaga moral mereka seperti, bagaimana menyelamatkan suatu keadaan tanpa harus membunuh "si anu" atau bagaimana saya bisa membunuh "si anu" tanpa ada perasaan bersalah/terkena hukuman, hal ini lah yg bisa kita dapatkan dalam anime

Beberapa anime yang bisa dikategorikan genre psikologi, Neon genesis evangelion, Elfen lied, paranoia agent, psycho pass, mirai nikki dll.


Untuk serial lainnya dapat di cek di MAL
http://myanimelist.net/anime.php?genre[]=40

Sumber referensi tambahan:
http://belajarpsikologi.com/pengertian-psikologi/

Peyusun Artikel http://irulmikuo.blogspot.com/

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Kaka Kerenzz™ Official Blogspot - Hatsune Miku - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -